SMKN 3 SOPPENG

Jalan H. Andi Mahmud Cangadi

SMK BISA SMK HEBAT

Pembukaan "Job fair" bursa kerja SMKN 3 Soppeng SMK Pusat Keunggulan tahun 2023

Rabu, 04 Oktober 2023 ~ Oleh admin ~ Dilihat 1191 Kali

SOPPENG - Acara "Job fair" bursa kerja di SMKN 3 Soppeng SMK Pusat Keunggulan resmi dibuka pada hari Rabu 04 Oktober 2023 resmi dibuka oleh Wakil Bupati Kabupaten Soppeng Ir. H. Lutfy Halide, MP.


Turut hadir dalam acara ini antar lain kepala dinas PMPTSP Nakertrans,kepala dinas cabang dinas IV (Kabupaten Wajo, Soppeng, Sidrap), Guru tamu industri, Camat Liliriaja, Lurah Galung, perwakilan HIPMI, serta para undangan pencari kerja.


Acara Job fair yang akan berlangsung selama 2 hari tanggal 4-5 Oktober 2023 ini merupakan yang pertama kali diadakan di SMKN 3 Soppeng dan juga pertama kali diadakan di kabupaten Soppeng. Beberapa perusahaan/industri yang turut ambil bagian dalam acara ini antara lain Indomarco Prismatama, Adira finance, Mandala Finance, Red star group Morowali, Nusantara Surya sakti, BTPN Syariah, Yamaha Raya Motor, CV Artekcool, PT Cahaya Listrindo Sukses, PT H.A. Wittiri, PT Sumber Alfaria Trijaya , CV ABK Mitra Mandiri
Ketua panitia pelaksana Buhari ,S.Pd M,PD dalam laporannya menyampaikan bahwa acara ini adalah wadah bagi pencari kerja profesional untuk mendapatkan pekerjaan sesuai dengan klasifikasi yang dibutuhkan oleh perusahaan/industri guna tercapainya sumber daya manusia yang berkualitas.

KOMENTARI TULISAN INI

  1. TULISAN TERKAIT